Danamon Sabet Penghargaan di HR Excellence Awards 2024 atas Keberhasilannya Membangun Sumber Daya Manusia yang Unggul
nusantaranetwork.com/-Danamon meraih penghargaan ‘Excellence in Workforce Mobility’ di HR Excellence Awards 2024 atas komitmennya dalam pengembangan kompetensi dan karir karyawan di tingkat lokal dan global. Penghargaan ini mencerminkan dedikasi Danamon dalam upaya mengembangkan talenta-talenta terbaik melalui program mobilitas local dan global. PT Bank Danamon Indonesia Tbk (Danamon) memenangkan penghargaan pada ajang HR Excellence Awards yang diadakan oleh HRonline.net. Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi terhadap perusahaan-perusahaan yang unggul dalam melakukan mobilitas karyawan dalam skala global, sehingga menghasilkan peningkatan kompetensi dan kinerja yang pada akhirnya mendukung keberhasilan perusahaan. HR Excellence Awards Indonesia pertama kali diluncurkan pada 2019 dan telah menjadi platform untuk menyatukan para profesional SDM berbakat untuk masa depan pengembangan sumber daya manusia yang berkelanjutan. Pada HR Excellence Awards 2024, Danamon meraih penghargaan ‘Excellence in Workforce Mobility’ dengan predikat Gold Trophy. Penghargaan ini diberikan atas komitmen Human Capital Danamon dalam mengelola...
🔗 Baca Artikel Asli
Konten ini merupakan ringkasan. Untuk versi lengkap dan konteks penuh, silakan kunjungi sumber aslinya.
Sumber Asli Tidak Tersedia